Kadis Pertanian Kampar Hadiri Kegiatan Penanaman Bibit Durian Musang King di Lapas Kelas IIA Bangkinang

Kadis Pertanian Kampar Hadiri Kegiatan Penanaman Bibit Durian Musang King di Lapas Kelas IIA Bangkinang

BANGKINANG– Kepala Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Kampar Nurilahi Ali mendampingi Pj Sekda Kampar Ramlah bersama Kepala Kantor Wilayah dan Kementerian Hukum dan Ham Riau melakukan penanaman bibit pohon durian Musang King di lahan Lapas kelas II A Bangkinang, Selasa (19/11/2024).

Usai penanaman, Pj Sekda Kampar Ramlah menyampaikan apresiasi atas program ketahanan pangan yang sudah diselenggarakan Lapas Kelas II A Bangkinang. Ini bagus sekali, ini sangat bermanfaat khususnya bagi warga binaan.

Sementara Kepala Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Kampar Nurilahi Ali menyambut baik program ketahanan pangan yang dilaksanakan di Lapas Bangkinang ini.

‘’Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura siap memberikan dukungan dan pembinaan terhadap program ketahanan pangan di Lapas Bangkinang ini,’’ jelas Nurilahi Ali.

Hal senada juga disampaikan Kepala Kantor Wilayah danKementerian Hukum dan Ham Riau Budi Argap Situngkir menyampaikan, program ketahanan pangan ini merupakan bagian dari upaya untuk memberdayakan warga binaan. Selain itu, hasil pertanian dari lahan-lahan yang sudah disiapkan nantinya dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pangan di lingkungan Lapas.

Selain itu, Budi juga berharap ini nantinya dapat meningkatkan kualitas hidup warga binaan selama menjalani masa pidana, dan mempersiapkan mereka untuk kembali ke masyarakat.

Usai penanaman, secara bersama Pj Sekda Kampar Ramlah didampingi Kadis Pertanian Kabupaten Kampar Nur Ilahiali secara simbolis juga meresmikan Rumah Grya Abhipraya Bangkinang "Ancak Bonau" Balai Pemasyarakat Kelas II Bangkinang yang ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatangan prasasti.

Bukan Grya Lapas kelas II Bangkinang saja, pada kesempatan itu juga diresmikan secara bersama Grya Abhipraya Pekanbaru, serta Grya Abhipraya Pasir Pengarayaan.

Ramlah berharap, apa yang telah diperbuat Lapas Bangkinang baik program ketahan pangan, maupun membentuk Grya Abhipraya.

 ’’Semoga semua ini nantinya bisa tumbuh dan berkembang dengan baik,’’ jelas Ramlah.

Sememtara itu, Kalapas Kelas IIA Bangkinang Edi Cahyono menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kanwil Kementrian Hukum dan HAM  Riau serta pemda kampar. Sejauh ini sudah terus bekerjasama dalam pengembangan program yang dibuat lapas bangkinang.

Edi menyebutkan, usaha Grya Abhipraya  merupakan pusat atau wadah kemasyarakatan kerja sama 77  elemen dalam berbagai kegiatan budidaya ikan dan tanaman holtikultura. Berharap, dengan semangat yang tinggi. 

‘’Semoga apa yang kita mulai hari ini, nantinya bisa berjalan dengan lancar dan sukses, baik dalam ketahan pangan seperti kebun jagung, kebun jambu, kebun durian musang king serta usaha Grya Abhipraya,’’ jelas Edi.

(Adv)

#Kampar #Kadis Pertanian #Lapas kelas IIA Bangkinang